Harga Honda Scoopy FI 2015 dan Spesifikasinya

Harga Honda Scoopy FI dan Spesifikasinya- Pabrikan Honda kini mulai meremajakan semua kendaran bermotornya khususnya roda dua,yang dulunya menggunakan karburtor sekarang beralih menggunakan tehnologi canggih bernama PGMFI atau injeksi.Kita ambil salah satu contoh Honda scoopy yang dulunya memakai karburator kini  Honda scoopy harus menggunakan injeksi.Nah kali ini saya akan mengupas habis tentang Honda Scoopy FI.


Honda Scoopy FI merupakan produk pabrikan Honda yang bisa dibilang lain dari pada yang lain.Dengan design khasnya ala retro modern namun terkesan klasik membuat hampir semua orang tertuju padanya.Sungguh terobosan yang sangat menakjubkan.Dari segi body Honda Scoopy FI sedikit mengalami perubahan dari Honda Scoopy sebelumnya.perubahan yang paling menonjol diantaranya adalah penempatan lampu sein yang pada Honda scoopy versi lama menggunakan dudukan terendiri,tapi pada Honda Scoopy FI ini dibuat menyatu dengan body motor karena dudukan lampu sein pada Honda Scoopy versi lama terkesan mudah terbentur dengan benda di sekelilingnya sehingga terkesan mudah patah.Beberapa fitur yanh terdapat pada Honda Scoopy FI diantara adalah.

harga scoopy 2015

Fitur-Fitur

Bagasi yang luas

Berbeda dengan versi sebelumnya,Honda Scoopy FI ini mempunyai bagasi paling luas di kelasnya.Kapasitas bagasi ini adalah 16 liter,jadi anda bisa dengan leluasa memasukkan barang bawaan ataupun belanjaan anda kedalam bagasi tersebut.Guna memanjakan pengendaranya apabila ingin membuka bagasi si pengendara tidak perlu lagi turun dari kendaraan,karena sudah tersedia tombol pembuka bagasi yang berada tepat di samping kunci kontak.

Answer Back System

Fitur menarik lainya yang di tambahkan pada Honda Scoopy FI adalah adanya fitur Answer Back System yang sebelumnya hanya terdapat pada Honda Vario-110 FI. Fitur ini berfungsi saat motor berada di parkiran,apalagi parkiran tersebut sedang penuh,pengendara cukup menekan tombol yang ada pada gantungan kunci kontak dan motor akan memberikan sinyal berupa bunyi.

Smart Lock System

Honda Scoopy FI juga masih menerapkan fitur-fitur lamanya yang dianggapnya penting,diantarnya adalah Smart Lock System adalah sebuah fitur yang bertujuan mencegah motor meloncat saat motor dihidupkan atau juga bisa berfungsi pada saat anda memakirkan kendaraan anda dijalanan menanjak/menurun supaya motor tidak tergelincir.Letak fitur ini sangat simple yaitu berada di pangkal tuas rem sebelah kiri sehingga mudah dijangkau dengan jari kita.

Smart Stand Swicth

Fitur lain yang masih dipertahankan aadalah Smart Stand Swicth adalah sebuah sistem yang berada pada standart samping motor.Yang berfungsi supaya sipengendara tidak lupa menaikkan standartnya saat berjalan karena mesin tidak akan menyala sebelum standart di naikkan.

Teknologi PGM-fi

Naah.... ini dia yang lebih penting dari fitur-fitur diatas,karna ini menyangkut bahan bakar. Penggunaan PGM-FI atau lebih dikenal dengan sebutan injeksi adalah pengganti karburator yang diklaim lebih irit 20%.karena injeksi ini bekerja otomatis saat ruang bakar membutuhkan bahan bakar,jadi tidak ada bahan bakar yang terbuang sia-sia.

Dapur pacu

Pada sektor dapur pacu Honda Scoopy FI menggunakan mesin berkapasitas 110 cc, 4 langkah,SOHC dan berpendingin udara dengan tranmisi otomatis.Mesin ini mampu memberikan tenaga maksimal 6,27 Kw pada 8.000 Rpm dan dapat mencapai torsi puncak  8,68 Nm pada 6.500 Rpm.

VARIAN DAN HARGA


Honda Scoopy FI hadir di tengah-tengah masyarakat Indonesia dengan 2 varian,yaitu type sporty dan type stylish.Untuk varian sporty terbagi lagi dengan 3 pilihan warna yaitu Metro Black,UrbanBlue dan Cosmo Cream.Sedangkan type Stylish juga terbagi  4 pilihan warna yaitu Chic Cream,fancy black,Vogue Red dan Uptown Blue.Untuk kedua varian Honda Scoopy FI ini di bandrol dengan harga yang sama yaitu sebesar Rp 14.500.000,- untuk wilayah Jabodetabek dan harga berbeda pada tiap daerah.

Berikut saya sampaikan spesifikasi Honda Scoopy FI secara detail.

harga scoopy 2015 otojan

harga scoopy 2015 otojan


Spesifikasi New Honda Scoopy-Fi :


Mesin
•    Tipe mesin : 4 langkah, SOHC
•    Kelas : 110
•    Volume Langkah : 108 cc
•    Diameter X Langkah : 50 x 55 mm
•    Perbandingan Kompresi : 9,2 : 1
•    Daya Maksimum : 6.27 kW (8,52 PS) / 8.000 rpm
•    Torsi Maksimum : 8.68 N.m (0,89 kgf.m) / 6.500 rpm
•    Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : 0,7 liter pada penggantian periodik
•    Tipe Kopling : Otomatis, sentrifugal, tipe kering
•    Tipe Transmsi : Otomatis, V-Matic
•    Tipe Starter : Pedal & Elektrik

Dimensi
•    Panjang X Lebar X Tinggi : 1.856 x 694 x 1.060 mm
•    Jarak Sumbu Roda : 1.256 mm
•    Jarak terendah ke tanah : 140 mm
•    Berat kosong : 96 kg
•    Kapasitas tangki bahan bakar : 3,7 liter

Rangka
•    Tipe rangka : Tulang punggung
•    Tipe suspensi depan : Teleskopik
•    Tipe suspensi belakang : Lengan ayun dengan sokbreker tunggal
•    Ukuran Ban Depan : 80/90 – 14 M/C 40P
•    Ukuran Ban Belakang : 90/90 – 14 M/C 46P
•    Rem Depan : Cakram hidrolik, dengan piston tunggal
•    Rem Belakang : Tromol

Kelistrikan
•    Tipe Battery : MF battery, 12 V – 3 Ah
•    Busi : NGK CPR9EA-9 DENSO U27EPR9
•    Pengapian : Full Transisterized, Baterai


Baca juga Harga Yamaha Soul GT fi dan Harga Mio M3


Honda Scoopy merupakan salah satu produk Honda yang menjadi unggulan dan banyak diminati masyarakat hingga saat pada bulan februari 2015 saja untuk mendapatkan motor matic ini kita harus inden terlebih dahulu. Jadi segera kunjungi dealer terdekat di kota anda untuk mendapatkan motor cantik nan klasik iini.

0 Response to "Harga Honda Scoopy FI 2015 dan Spesifikasinya"

Posting Komentar

close